Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2016

AMANAH BARU, DAN KEPEMIMPINAN

Gambar
Kepala Sekolah             Beberapa hari ini saya mengalami satu perasaan dilematis. Perasaan bercampur aduk sebab suatu tanggung jawab besar akan saya emban, sedangkan kapasitas dalam diri serasa belum mampu untuk mengemban amanah sebesa itu. Kurang lebih satu bulan yang lalu, saya bertemu dengan pak Suryadi Jaya Purnama dan Bu Nuryanti Tajudin pengelola yayasan As-Syamil.              Dua nama yang sudah lama saya kenal. Karena mereka adalah keluarga besar saya di KAMMI NTB. Tapi bukan tentang KAMMI yang ingin saya ceritakan disini. Melainkan tentang satu rencana mendirikan sekolah menengah pertama (SMP). Singkat cerita, saya kemudian menerima amanah sebagai kepala sekolah SMPIT yang akan di dirikan. Sebelum menyanggupinya, saya mengatakan bahwa saya masih miskin ilmu, masih ingin belajar, dan belum mempunyai banyak pengalaman terkait kepemimpinan sebagai...

Catatan Kecil di Hotel Kurnia Jaya

Gambar
Ada yang tahu jalan hidup kita akan seperti apa..? seorang sahabat dekat saya mengatakan kita sendiri yang menentukan jalan hidup yang kita inginkan. Tentu saja menentukan jalan hidup bukan sesuatu yang sulit. Jalan hidup yang sama-sama kita maksud yaitu jalan hidup menuju kesuksesan. Saya ingin bercerita tentang Elang. Tulisan ini saya kutipkan dari tulisannya Rhenald Kasali di www.rumahperubahan.com ,     begini ceritanya “ Apakah Anda tahu bahwa elang adalah unggas yang umurnya paling panjang di dunia, bisa mencapai 70 tahun. Usia ini hanya sedikit lebih rendah bila dibandingkan dengan rata-rata harapan hidup penduduk Indonesia yang pada 2014 sudah mencapai 72 tahun. Cerita yang ingin saya sampaikan, usia sepanjang itu tidak diperoleh elang dengan cuma-cuma atau terjadi dengan sendirinya. Mungkin Anda sudah pernah membacanya: ia harus melalui perjuangan yang berat. Bahkan harus melalui perjalanan perubahan yang sangat menyakitkan. Sejatinya ketika elang sudah menc...

VOX POPULI, AND VOX DEI

Gambar
doc. Individu Kita hidup dalam alam demokrasi. Alam dimana semua dapat bicara tanpa takut harus di penjara. Ketika demokrasi telah memperkanal kita pada satu istilah latin “vox populi vox dei” yang bermakna suara rakyat suara Tuhan. Maka idealnya seperti kata Arif Supriyono dalam tulisannya di Republika edisi 28 April 2014 “dalam perkembangannya istilah suara rakyat suara Tuhan lebih menempel ke panggung politik. Kehendak rakyat mayoritas akan sangat menentukan dalam satu proses politik dan pemilihan umum. Begitu kuatnya kehendak rakyat itu sehingga tak ada satupun kekuatan lain yang secara moral bisa membendungnya”.   Saya pikir saat ini kita juga benar-benar telah terdogma dengan adigium “vox populi vox dei” tersebut. Sehingga kita di Indonesia secara mentah-mentah menterjemahkannya menjadi suara rakyat suara Tuhan. Tapi saya sungguh tak pernah percaya dengan itu. Kenyataannya dalam suatu kasus tertentu, suara elit lah yang menjadi suara Tuhan. Kita harus sadar bahwa...

UNBK, Cermin Ketimpangan Kualitas Pendidikan Bangsa

Gambar
gambar ilustrasi Pembukaan UUD 1945, kemerdekaan memiliki sebuah janji untuk (1) melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia, (2) memajukan kesejahteraan umum, (3) mencerdaskan kehidupan bangsa, dan (4) ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdsarkan, perdamaian abadi, dan keadilan sosial. Seperti kata mendikbud Anis Baswedan, pendidikan dapat dipandang sebagai proses penting untuk memenuhi janji kemerdekaan. Pendidikan yang berkualitas akan mencetak generasi masa depan yang berkualitas. Dalam undang-undang nomor 20 tahun 2003 tentang sistem pendidikan nasional, pendidikan dimaknakan sebagai usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya dan masyarakat. Menilik makna pendidikan di atas, maka dapat di ambil...